;

Senin, 11 Februari 2008

PROPINSI KALIMANTAN SELATAN KELEBIHAN BIBIT KARET DAN SIAP DISALURKAN


Propinsi Kalimantan Selatan mengalami kelebihan ketersediaan bibit karet dan siap mengsupply kebutuhan pihak-pihak lain yang membutuhkan bibit karet. Saat ini jumlah ketersediaan benih/bibit karet di Kalsel OMT (Okulasi Mata Tidur) adalah sebanyak 600.000 batang. Sedangkan bibit dalam polybag tersedia sebanyak 800.000 batang untuk penyaluran di Bulan April-Mei dan 200.000 batang untuk penyaluran di Bulan Maret . Dengan jenis klon PB 260, IRR 130, IRR 39, IRR 42 dan IRR 118. Adapun spesifikasi bibit polybag adalah menggunakan polibag berwarna hitam berukuran 16 cm x 30 cm, diameter batang tanaman 1,2 cm - 2,5 cm, tinggi payung/daun kurang lebih 20 - 40 cm, usia tanaman 2 sampai dengan 3 bulan,

Bibit tersebut berasal dari 3 Kabupaten yakni Kabupaten Tanah Laut, Kabupaten Tapin dan Kabupaten Tabalong. Dengan menggunakan klon-klon yang disebutkan diatas diperkirakan dapat diperoleh produksi lebih dari 2 ton/ha/tahun. Dan bibit tersebut disertifikasi oleh IP2MB Kalimantan Selatan.

Ketersediaan bibit karet di Kalimantan Selatan tidak lepas dari adanya kebun entres karet seluas 68 ha yang dikelola dengan baik dan telah dimurnikan oleh Balai Penelitian Karet Getas.

Kelebihan bibit ini terbuka untuk dimanfaatkan pihak lainnya yang ingin mengembangkan atau meremajakan perkebunan karet baik di wilayah Kalimantan atau di wilayah lainnya. Untuk OMT, pengiriman jarak jauh dimungkinkan menggunakan kemasan kotak peti dengan perlakuan serbuk gergaji yang diberikan aqua sop. Dengan metoda ini, OMT diperkirakan dapat bertahan sampai 15 hari. Namun pemesanan sebaiknya 1 bulan sebelum waktu yang diharapkan.

Bibit karet dari Kalimantan Selatan banyak digunakan di Propinsi Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan. Bahkan pada tahun 2007 bibit karet asal Kalimantan Selatan sudah tersebar sampai ke Propinsi Banten dan Jawa Timur.

Untuk informasi lanjut atau untuk memperoleh bibit karet yang terjamin kualitas dapat menghubungi CV. Galih Pamungkas, sebagai fasilitator pemasaran dari beberapa penangkar di Kalsel sekaligus sebagai penangkar , yang beralamat di Khatib Dayan, no. 56 Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Telp./fax. 0511-4777128, HP. 08164550679

2 komentar:

tumpalsiregar mengatakan...

Bila membutuhkan segala aspek yang berkaitan dengan perkebunan karet dan cokelat, dapat membuka :
http://perkebunankaret.blogspot.com

terima kasih

Unknown mengatakan...

Bibit Karet Unggul silahkan kunjungi :
bibitkaretunggulan.blogspot.com