;

Rabu, 01 Mei 2013

Varietas Sawit Tahanan Gonoderma Segera Beredar!


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEixdh3ruvX5cms6Ktl0Gb-NUiAro1-2MLi4WPYZoMB2HxR1QwxDHMolTbYm20Ras-TKhRbekwM_LH1_Tgolt3DmNdgtVbQdLiXrlslAOYdchfzWyLXvlZZP-dGk5-0NVOIHLQFwPtXRu5Fm/s320/socfindo2.jpg 
Mengejutkan! Namun ini menjadi kabar baik bagi pekebun sawit yang akan melakukan replanting. Jika sebelumnya penyakit Gonoderma menjadi momok, namun saat ini sudah muncul varietas tahan gonoderma.
Varietas unggul ini dihasilkan oleh PT. Socfindo yang dikenal sebagai produsen benih sawit terkemuka di Indonesia. Hasil percobaan di areal endemik gonoderma, di wilayah Sumatera, varietas ini relatif resisten terhadap serangan penyakit ini dibandingkan varietas pembanding.
Sebagaimana diketahui penyakit ini sangat menakutkan bagi pekebun karena belum ada penangkalnya.  Serangannya bersifat gradual dan dapat mengakibatkan tanaman mendadak sekarat.
Varietas ini tentu sangat sesuai bagi areal perkebunan replanting yang tersebar di wilayah Sumatera, Kalimanta dan Sulawesi.  Selain itu produktivitasnya cukup tinggi, dengan rata-rata bisa mencapai 30 sd 35 Ton TBS/ ha/tahun.  Dengan potensi CPO mencapai 8 Ton per tahun. Sehingga keunggulan varietas ini  cukup komplit bagi pekebun.
Hanya saja, pihak Socfindo masih merahasiakan nama varietas ini. Bahkan waktu lauching dan penjualan perdana juga tidak diketahui kapan. Karena Socfindo ingin melakukannya melalui momen yang penuh kejutan.  Karena ini merupakan maha karya sumber benih tersebut bagi sawit Indonesia, yang juga merupakan sebuah terobosan baru.
Apakah Anda ini mendapatkan varietas ini?

Kamis, 28 Februari 2013

Sulbar Memiliki Kebun Plasma Nutfah Kakao


 Syamsuddin Hatta dengan salah satu klon unggulnya
  

Tidak banyak yang mengetahui, ternyata Sulbar memiliki kebun koleksi kakao. Seluruh klon-klon unggul asal propinsi pemekaran dari Sulses dikumpulkan di atas lahan seluas 5 ha.

Berawal dari keinginan Syamsuddin Hatta, yang juga anggota DPRD Propinsi Sulawesi Barat, untuk membuat sebuah kebun percontohan untuk pelatihan petani. Iapun menanami sebagian dari lahannya seluas 5 ha dengan tanaman kakao.  Namun tanaman yang gunakan adalah klon unggulan yang ia kumpulkan dari berbagai kebun masyarakat.

Senin, 25 Februari 2013

Aslan, Pewaralaba Bibit Sawit Sukses Asal Sulbar



Meskipun usianya masih muda, namun ia sukses menjadi pewaralaba bibit kelapa sawit di daerah Sulawesi Barat. Hebatnya, ia menjadi satu-satunya penangkar yang mendapatkan kepercayaan dari Pusat Penelitian Kelapa Sawit (PPKS) sebagai partner di Propinsi pemekaran dari Sulsel tersebut.

Aslan pemilik usaha KSU Harapan Jasa mencoba peruntungan di bisnis bibit kelapa sawit pada tahun 2007 dengan menangkarkan benih asal PPKS sebanyak 50.000. Namun, menurut entrepreneur yang baru berusia 30 tahun ini, usaha perdananya tersebut tidak terlalu mengembirakan.

Selasa, 08 Januari 2013

Benih Socfin Merambah Pasar Afrika


 


Ternyata produsen benih Socfindo tidak hanya diminati pasar domestik namun juga di luar negeri. Terbukti pada tahun 2012 kecambah asal sumber benih yang belokasi di Sumatera Utara tersebut diekspor hingga ke Afrika.