Pemerintah akan mengeluarkan larangan pemasukan bahan tanaman asal Amerika Selatan. Karena negara-negara di Amerika Selatan, khususnya Brazil, belum terbebas dari penyakit hawar daun.
Penyakit hawar daun Amerika Selatan, yang juga dikenal sebagai South American Leaf Blight (SALB), disebabkan oleh jamur Microcyclus ulei (Henn.) Arxamur. Penyakit ini telah menghancurkan perkebunan karet Brazil secara total.
Sebelumnya Brazil merupakan negara produsen karet utama di dunia. Namun setelah menjadi daerah endemis, perkebunan karet Brazil hancur dan tidak bangkit hingga saat ini.
Indonesia masih bebas dari penyakit ini. Namun jika penyakit ini sampai masuk ke Indonesia sudah dipastikan perkebunan karet nasibnya akan seperti Brazil.
Seluruh bahan tanaman perkebunan asal Amerika Selatan bakal dilarang masuk ke Indonesia. Termasuk juga benih kelapa sawit dan tembakau. Dimana benih kelapa sawit diimpor dari Costarica dan tembakau dari Brazil.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar