;

Minggu, 24 Oktober 2010

INDONESIA MENJAJAKI EKSPLORASI SAWIT KE AMERIKA LATIN


Pemerintah Indonesia tengah menjajaki kemungkinan melakukan eksplorasi ke Amerika Latin. Tujuannya untuk mendapatkan tanaman-tanaman sawit baru yang akan digunakan sebagai induk persilangan di Indonesia menghasilkan varietas baru.

Salah satu negara yang akan dikunjungi terkait tujuan tersebut adalah Brazil. Negara tersebut merupakan salah satu wilayah yang memiliki kekayaan plasma nutfah sawit yang cukup beragam khususnya di daerah Amazon.

Hanya saja, pemerintah Brazil masih belum menunjukkan persetujuan untuk eksplorasi secara langsung ke Amazon, terkait perlindungan plasma nutfahnya. Untuk sementara, Indonesia hanya diperbolehkan mendapatkan tanaman asal Brazil melalui pertukaran dengan lembaga penelitian di negara tersebut.

Rencana eksplorasi ke Brazil diharapkan bisa berlangsung tahun ini atau paling lambat tahun depan. Dan segala proses persiapan dan negosiasi masih berjalan hingga saat ini.

Selain Brazil, pemerintah juga tengah menjajaki kemungkinan melakukan eksplorasi ke wilayah Amerika Latin lainnya seperti Colombia, Peru. Costarica dsb. Diharapkan peluang Indonesia melakukan eksplorasi secara langsung di negara tersebut terbuka luas. Hanya saja kendala untuk mengunjungi sejumlah negara di Amerika Latin adalah masalah keamanan.

Amerika Latin merupakan sumber tanaman sawit jenis Elaeis oleifera. Ciri khas dari Elaeis oleifera adalah tanaman memiliki pertumbuhan yang lambat dan memiliki tajuk yang pendek. Serta memiliki kandungan beta karotin yang tinggi. Berbeda dengan Elaeis guineensis Jacq. asal Afrika yang memiliki pertumbuhan yang relatif lebih cepat dan banyak dikoleksi sumber benih di Indonesia.

1 komentar:

Anonim mengatakan...

Elaeis oleifera + Elaeis guineensis = Tanaman compact (200 pokok/ha???)